KUALITAS PELAYANAN PENJUAL ONLINE, KUALITAS PRODUK, DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN DALAM E-COMMERCE SHOPEE

  • Daniella Gracea Widodo
  • Sunarto Sunarto sekolah tinggi ilmu ekonomi semarang
Keywords: online seller service quality, product quality, and price, consumer satisfaction

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan penjual online, kualitas produk, dan harga terhadap kepuasan konsumen dalam e-commerce shopee (Studi Kasus Pada Mahasiswa STIE SEMARANG). Populasi dari penelitian ini adalah mahasiswa STIE SEMARANG yang pernah berbelanja di E-commerce Shopee yang jumlahnya belum diketahui pasti. Teknik sampling yang digunakan adalah accidental sampling dengan sampel 60 responden. Analisis data dilakukan dengan uji asumsi klasik dan pengujian hipotesis menggunakan regresi linier berganda. Berdasarkan hasil uji kualitas pelayanan penjual online, kualitas produk, dan harga  berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap terhadap kepuasan konsumen dalam e-commerce shopee. Untuk Penelitian selanjutnya disarankan menggunakan variabel independen lain, seperti faktor citra merek, promosi, lokasi, iklan, gaya hidup, promosi, kualitas pelayanan, label harga, celebrity endorser dan persaingan produk

Published
2022-12-15
How to Cite
Widodo, D., & Sunarto, S. (2022). KUALITAS PELAYANAN PENJUAL ONLINE, KUALITAS PRODUK, DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN DALAM E-COMMERCE SHOPEE. JURNAL CAPITAL : Kebijakan Ekonomi, Manajemen Dan Akuntansi, 4(2), 104-112. https://doi.org/10.33747/capital.v4i2.160